TAMAN PUBLIK di tahun 2024 mengangkat tema yaitu "Optimalisasi Nilai-Nilai Tri Dharma Perguruan Tinggi, Demi Terwujudnya Mahasiswa Administrasi Publik Yang Berintegritas Dalam Bingkai Solidaritas Serta Mampu Berkontribusi Dalam Masyarakat”.
Artinya, usaha untuk meningkatkan penerapan nilai-nilai Tri Dharma perguruan tinggi seperti Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Kepada masyarakat. Integritas yaitu sikap jujur, konsisten dengan prinsip moral dan etika, serta bertanggung jawab dalam segala tindakan. Solidaritas mengacu pada kebersamaan dan kepedulian antara mahasiswa dan masyarakat. Mahasiswa Administrasi Publik diharapkan mampu mengaplikasikan ilmu yang mereka peroleh untuk memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. Secara keseluruhan, tema ini menekankan pentingnya peran mahasiswa Administrasi Publik dalam mengoptimalkan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat dengan menjunjung tinggi integritas, bekerja sama dalam solidaritas, dan secara aktif berkontribusi untuk kesejahteraan masyarakat.
TAMAN (Tradisi Mahasiswa Administrasi Negara) merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh jurusan Administrasi Negara melalui Himpunan Mahasiswa Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Bengkulu, acara ini diselenggarkan setiap awal penerimaan mahasiswa baru disetiap tahun, sebagai bentuk pengenalan kehidupan kampus khususnya progam studi Ilmu Administrasi Negara, maka acara ini dibuat secara eksklusif untuk mengenalkan ilmu-ilmu yang berkaitan dan berhubungan dengan program studi yang dipilih yaitu Ilmu Administrasi Negara. Pada tahun 2017 terjadi pergantian nama jurusan Administrasi Negara menjadi Administrasi Publik, berdasarkan dasar hukum tersebut, forum yang teridiri dari pengurus dan anggota Himpunan Mahasiswa bersama dengan IKAL (Ikatan Alumni) Administrasi Negara menyepakati perubahan nama jurusan menjadi Administrasi Publik yang sekaligus mengganti nama TAMAN menjadi TAMAN PUBLIK yang di setujui dan disahkan melalui kegiatan MUKER (Musyawarah Kerja). Kegiatan TAMAN PUBLIK memiliki fokus dan lokus dalam menjangkau output, dimana fokus dan lokus tersebut dapat diukur dan ditentukan dari tema dan bentuk kegiatan. Seperti tahun sebelumnya, tema dari kegiatan TAMAN PUBLIK adalah ”Membentuk Mahasiswa Administrasi Publik yang Berjiwa Solidaritas dan Brintegritas Serta Mampu Berkontribusi dalam Masyarakat”.
Fokus pada pembentukan karakter yang berintegritas, kredibilitas serta solidaritas mahasiswa baru mengenai sikap dan sifat apa yang harus di tanamkan dalam kehidupan masyarakat dan berorganisasi melalui penelitian dan serangkaian kegitan yang telah di sepakati. Setiap tahun tema dari kegiatan TAMAN PUBLIK boleh berbeda. Tapi ada suatu kegiatan yang melekat dengan acara Tradisi Mahasiswa Administrasi Publik yang tentunya kegiatan ini tidak bisa dihapuskan yaitu PRA (Partisipatory Rular Apprisial). PRA merupakan sebuah pendekatan dan metode yang memungkinkan masyarakat bersama mahasiswa secara bersama-sama menganalisis masalah kehidupan bermasyarakat dalam rangka merumuskan perencanaan dan kebijakan pembangunan daerah secara nyata. Selain melakukan wawancara dan penelitian masyarakat menggunakan metode PRA mahasiswa baru juga akan melakukan pemaparan hasil PRA yang biasanya mengikut sertakan para pengambil keputusan di daerah setempat. Hasil dari penelitian mahasiswa yang menggunakan metode PRA sebagian dijadikan rekomendasi untuk solusi pembangunan daerah. Besar harapan dengan adanya kegiatan ini membawa manfaat bagi masyarakat dan mahasiswa itu sendiri.
Kegiatan TAMAN PUBLIK 2024 ini akan dilaksanakan pada :
Hari/tanggal : Kamis-Minggu, 24 -27 Oktober 2024
Tempat : Desa Kembang Manis, Kec. Air Padang, Kab. Bengkulu Utara
Tidak ada komentar:
Posting Komentar